Kamis, 13 Oktober 2011

SATELIT JERMAN AKAN SEGERA JATUH KE BUMI

Sebuah satelit Jerman seukuran mobil diperkirakan akan jatuh ke Bumi beberapa hari lagi. Namun, belum diketahui di mana serpihan-serpihan satelit itu akan mendarat. Pusat Antariksa Jerman (DLR) menyampaikan Observatorium sinar-X dengan nama ROSAT diperkirakan jatuh ke Bumi antara 20 dan 25 Oktober dengan kecepatan sekitar 28.000 kilometer per jam.

Pengkajian terakhir menunjukkan bahwa lebih dari 30 serpihan individu dengan berat total 1,6 ton akan mencapai permukaan Bumi. Waktu dan lokasi masuknya kembali (serpihan satelit itu) tidak bisa diprediksi secara pasti, ketidakpastian tersebut disebabkan oleh fluktuasi aktivitas Matahari. (KF-v/klompas)